Kurikulum TK Khalifah :
Kurikulum yang digunakan adalah Kurikulum Merdeka yang disandingkan dengan Kurikulum khas Khalifah. Dibangun di atas bangunan yang dirancang secara eksklusif, dengan sistem pengajaran dalam enam sentra, sehingga seolah menjadi rumah kedua bagi anak, menghilangkan kesan formal/monolog, dan mengurangi kejenuhan anak.
Diselaraskan dengan nilai-nilai agama islam. Ini dikonkretkan tiap hari melalui sapaan, lagu-lagunya, cerita, doa, wudhu, sholat berjamaah, lingkungan belajar, dan sebagainya, sehingga anak merasakan kebanggaan menjadi umat Nabi Muhammad SAW.
Diperkaya dengan materi-materi yang menyeimbangkan otak kanan dan otak kiri anak, dan kurikulumnya yang khusus untuk Entrepreneur Kids sehingga sejak dini anak mampu bercita-cita menjadi entrepreneur, yang diterapkan melalui simulasi, cerita, lagu, outing, dan sebagainya.
Tentunya semua ini disampaikan dalam bahasa yang dimengerti anak yang turut membantu karakter anak, sebab Khalifah adalah pemimpin dalam artifisialnya. Hanya saja terdapat perbedaan dalam penerapan materi entrepreneurship ini pada kelas TK dan PG, karena masih terbatasnya faktor pemahaman pada usia anak PG. Inilah salah satu alasan mengapa Khalifah menyusun kurikulum Entrepreneurship for Kids.